Fakultas Psikologi Universitas Semarang Gelar Workshop Talent Management untuk Mahasiswa
Semarang – Fakultas Psikologi (FPSi) Universitas Semarang (USM) menggelar workshop bertema “Talent Management: Mengoptimalkan Potensi Diri Mahasiswa”, pada hari Sabtu (9/11/2024).
Acara yang dihadiri oleh Dekan Fakultas Psikologi, Prof Dr Rini Sugiarti, MSi, Psikolog dan Prof Dr Fendy Suhariadi, MT, Psikolog.
Prof Rinidalam sambutannya menekankan pentingnya pemahaman tentang manajemen bakat bagi mahasiswa.
“Workshop ini merupakan kesempatan berharga bagi mahasiswa untuk belajar tentang cara mengelola potensi diri. Kami berharap mereka dapat menggunakan pengetahuan ini untuk meningkatkan keterampilan diri dan menjadi lulusan yang kompetitif,” ujar Prof Rini.
Prof Dr Fendy Suhariadi, MT, Psikolog, dalam materinya menyampaikan bahwa talent management adalah fondasi penting bagi pengembangan diri mahasiswa.
“Kemampuan untuk mengenali dan mengoptimalkan bakat pribadi sangatlah penting. Ini akan membantu mereka mempersiapkan diri untuk karier yang sesuai dengan potensi terbaik yang dimiliki,” jelas Prof Fendy.
Dalam acara tersebut, yang di hadiri para mahasiswa Fakultas Psikologi USM tampak antusias.
“Workshop ini sangat membuka wawasan saya tentang pentingnya pengelolaan potensi diri. Saya jadi lebih memahami cara mengembangkan kelebihan saya untuk menghadapi tantangan di dunia kerja,” kata Dika, mahasiswa semester 6, yang menjadi salah satu peserta.
“Dengan adanya workshop ini, Fakultas Psikologi Universitas Semarang menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan kompetensi mahasiswa untuk masa depan yang lebih baik,” tambahnya.