USM Gelar Diskusi Mahasiswa Internasional
SEMARANG – Universitas Semarang (USM) melalui Satuan International Office menggelar Diskusi Mahasiswa Internasional dengan Jurusan Pariwisata yang bertema “International Connections Empowering Youth”. Acara ini berlangsung pada Jumat, 20 Desember 2024, di Gedung Menara Lantai 6.
Diskusi ini menghadirkan mahasiswa internasional USM seperti Arsenia, Ticia, dan Piter dari Timor Leste; Osman dari Sudan; serta Felix, tamu khusus dari Jerman. Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan antar mahasiswa internasional dari berbagai negara, sekaligus berkolaborasi dengan mahasiswa Jurusan Pariwisata untuk membahas pentingnya kolaborasi global dalam mendorong pemberdayaan pemuda.
Faisal Yusuf, MBA., Kepala Satuan International Office USM, berharap diskusi ini dapat menginspirasi generasi muda untuk aktif menciptakan dunia yang lebih terhubung dan berkelanjutan. Ia menekankan bahwa acara ini merupakan momentum penting dalam membangun jaringan lintas budaya, mendukung pengembangan diri mahasiswa, serta mendorong kerja sama internasional di masa depan.
Sinta Pramucitra, perwakilan dari Satuan International Office USM, menekankan pentingnya membangun koneksi internasional yang kuat untuk mengembangkan potensi mahasiswa.
“Mahasiswa memiliki potensi besar untuk menciptakan dampak global. Melalui koneksi internasional yang kuat, mereka bisa saling belajar dan tumbuh bersama. Kami ingin menciptakan ruang yang nyaman dan inklusif bagi mahasiswa untuk berbagi ide dan membangun jejaring yang bermanfaat,” ujar Sinta Pramucitra dari Satuan International Office USM.