Winter Camp USM 2024 : Ajak Mahasiswa Asing Meriahkan Pawai Obor Hingga Menanam Singkong
UNGARAN – Dalam suasana penuh semangat Winter Camp USM 2024, mahasiswa asing diajak untuk merasakan kehangatan budaya lokal dengan mengikuti Pawai Obor dan turut serta dalam kegiatan menanam singkong, pada Sabtu24 Februari 2024, di Kawasan Desa Wisata Lerep, Ungaran, Kabupaten Semarang. Acara ini menjadi momentum penting dalam mempererat ikatan antara mahasiswa asing dan lokal, serta memperkaya pengalaman mereka dalam mengenal budaya Indonesia secara langsung.
Kegiatan ini berlangsung di Desa Wisata Lerep, Ungaran, Kabupaten Semarang, sebagai bagian dari hari kedua dari rangkaian Winter Camp USM 2024 yang dilaksanakan selama 7 hari, tepatnya dari tanggal 23 hingga 29 Februari 2024.
Lebih lanjut, Mahasiswa Douglas College, Kanada, Matthew McPherson mengaku merasakan antusiasme dan kesenangan selama acara tersebut. Dia mengapresiasi keramahan orang-orang setempat. McPherson juga menikmati suasana dengan musik yang dimainkan dengan alat musik yang kreatif, terutama suara drum yang memberinya semangat. Melihat orang-orang tersenyum bahagia juga membuatnya merasa puas.
“Saya sangat antusias, ada banyak kesenangan di sana, pengalaman yang keren. Orang-orang di sini begitu baik, karena saat obor saya tidak menyala, mereka dengan cepat memberikan obor lainnya. Saya merasa sangat senang dengan musik yang dimainkan dengan alat musik yang kreatif,” ucapnya.
“Dengan suara drum yang keras membuat saya merasa begitu bersemangat dan berenergi, Melihat orang-orang tersenyum bahagia juga memberi saya kepuasan tersendiri,” lanjutnya.